21 Mar 2025, Fri

PASSING GRADE SKD AMAN. RANKING BERAPA PADA FORMASI YANG KAMU PILIH?

 

 

Rumahkabar.com
_ Para peserta seleksi CPNS 2021 yang telah lolos Passing Grade pada pada saat
Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dapat melakukan pengecekan ranking pada formasi
yang dipilih.

 

Meskipun
hasil SKD CPNS tahun 2021 secara resmi belum diumumkan hingga saat ini.
Tentunya para peserta harus tetap sabar menanti pengumuman resmi turun dari
BKN.

 

Rencana
terjadwal bahwa pengumuman SKD secara resmi akan dilaksanakan pada tanggal
17-18 Oktober 2021. Akan tetapi terdapat pengunduran dari jadwal seleksi pada
bulan Juni lalu. Sementara itu BKN telah menerbitkan jadwal seleksi baru
melalui Surat Kepala BKN Nomor 13515/B-KS.04.01/SD/K/2021 tentang Jadwal
Lanjutan Seleksi Penerimaan CPNS dan PPPK Non Guru Tahun 2021.

 

Meskipun
hasil pengumuman belum resmi dikeluarkan, peserta sudah dapat melakukan
pengecekan manual melalui Web BKD Instansi.

 

Melansir
dari okefinance pada hari Jumat (12/11), Berikut langkah-langkah pengecekan
manual formasi CPNS 2021:


  1. Buka file hasil lampiran seleksi
    administrasi, yang didapatkan melalui web BKD instansi.
  2. Cari daftar nama peserta berdasarkan
    formasi yang dipilih.
  3. Kemudian, catatlah nama-nama peserta
    se-formasi.
  4. Lalu Buka lampiran hasil dari SKD.
  5. Selanjutnya, cari satu-satu nama
    peserta se-formasi di hasil SKD.
  6. Sebaiknya dicek terlebih dahulu,
    nama-nama yang rangking di atas Anda.

 

Perlu
diperhatikan bahwa cara manual ini harus dicek satu per satu sehingga
memerlukan waktu yang lama. Apalagi jika formasi pendaftar ratusan bahkan
ribuan. Kendati demikian untuk memastikan ranking berapa peserta CPNS pada
formasi yang dipilih dapat menunggu pengumuman resmi dari BKN. (fd)

 

Editor:
Zai

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *